You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengukuhan akan Lebih Banyak Dibanding Pejabat yang Dilantik
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Pengukuhan akan Lebih Banyak Dibanding Pejabat yang Dilantik

Pengukuhan jajaran pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta pada 3 Januari 2017 mendatang akan lebih banyak dibandingkan pejabat yang dilantik.

Kira-kira 90 banding 10 persen. Yang 90 persen pengukuhan, karena biarlah nanti gubernur berikutnya yang lakukan perubahan

"Kira-kira 90 banding 10 persen. Yang 90 persen pengukuhan, karena biarlah nanti gubernur berikutnya yang lakukan perubahan," kata Sumarsono, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (30/12).

Pria yang akrab disapa Soni ini menambahkan, beberapa pejabat ada yang turun jabatan. Itu merupakan konsekuensi dari hilangkan 1.060 jabatan dalam perda yang baru. Namun ada beberapa pejabat juga yang terpaksa diganti karena kinerjanya kurang maksimal.

Pelantikan Pejabat Digelar 3 Januari 2017

Saat ini Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Badan Kepegawaian Daerah (BKD) sedang melakukan penataan pejabat tersebut. "Ini lagi digodok oleh dewan jabatan untuk eselon 3 dan 4. Untuk eselon 2 sebenarnya sudah hampir selesai, tapi belum saya tandatangani," ucapnya.

Beberapa pejabat eselon 2, juga ada yang akan masuk dalam Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP). Sementara untuk satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang mengelami penggabungan akan dilakukan seleksi ketat.

"Nanti akan dikeluarkan SK Gubernur, dipilih yang paling bagus. Saya kira yang sudah bagus kita lanjut saja," tandasnya.

Perombakan ini sesuai dengan peraturan daerah (Perda) pembentukan dan susunan perangkat daerah DKI Jakarta yang baru disahkan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9004 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2763 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1726 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1542 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1399 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik